Jangan Salah Pilih Vacuum Cleaner, Kenali Dulu Jenis dan Kemampuannya

Review Andhika Arthawijaya
Selasa, 18 Maret 2025 08:27:19
Andhika A

(Ilustrasi) Beragam merek vacuum cleaner

Homtronik.com- Debu atau kotoran pasti ada saja di rumah, baik itu di lantai, karpet, sofa, lemari, hingga tempat tidur.

Debu dan kotoran ini bila didiamkan terus menerus tentunya akan merusak pendangan di rumah.

Dan parahnya lagi bisa loh menimbulkan penyakit. Apalagi bagi anggota keluarga yang memiliki gangguan pernapasan atau alergi terhadap debu.

Untuk mencegahnya, sangat diajurkan untuk rutin membersihkan perabotan rumah tangga tersebut dari debu dan kotoran.

Nah, biar gak repot dalam membersihkan debu dan kotoran di rumah, bisa manfaatkan vacuum cleaner yang saat ini banyak pilihannya di pasaran.

Tapi jangan asal beli vacuum cleaner ya,pilih yang efektif buat menyedot debu dan kotoran membandel, atau yang bisa untuk menjangkau bagian-bagian yang sulit di rumah.

Pasalnya alat penyedot debu ini di pasaran banyak jenisnya loh.

Ada model upright vacuum cleaner, dimana bentuknya lurus dan tegak dengan bagian mesin penghisap dan kantung debu yang menyatu di bagian bawah.

hoover.com


(Ilustrasi) Vacuum cleaner jenis upright

Cara pengoperasinnya masih mengandalkan gaya tekan, dan memang penyedot debut model ini punya daya hisap kotoran yang kuat.

Ia mampu membersihkan lantai dan karpet secara maksimal.

Sistem penyaringan debu dan kotorannya yang berlapis juga lebih optimal, sehingga resiko debu terbang lagi ke udara sangat kecil.

Kapasitas kantung debunya juga cukup besar, sehingga dipakai buat membersihkan beberapa ruangan di rumah dalam satu waktu pun bisa.

Sayangnya bagi sebagian orang, vacuum cleaner jenis ini agar merepotkan lantaran mumnya punya ukuran yang cukup besar dan berat.

Jenis berikutnya adalah jenis handheld atau model genggam.

Andhika A


(Ilustrasi) Membersihkan debu di sofa pakai vacuum cleaner jenis handled atau model genggam

Biasanya jenis ini kerap digunakan untuk di mobil lantaran desainnya mungil dan dilengkapi baterai sendiri, sehingga tak perlu kabel power yang panjang untuk mengoperasikannya.

Cukup dicas selama beberapa saat sampai baterainya penuh, baru deh digunakan.

Bentuknya yang kecil dan praktis ini memang bisa menjangkau sudut-sudut ruangan sampai ke sela-sela sofa dan rak.

Sayangnya daya hisap vacuum cleaner model ini tidak terlalu kuat, hanya mampu menyedot debu-debu halus atau bulu hewan peliharaan.

Andhika A


(Ilustrasi) Vacuum cleaner model genggam lagi dicas

Selain itu kapasitas menampung debunya juga kecil, sehingga perlu dikosongkan berulang kali jika area yang dibersihkan debunya banyak.

Jenis berikutnya yaitu canister, yang umumnya terdiri dari dua bagian, yaitu tangki penampung debu dan slang penyedot.

Nah, vacuum cleaner cukup fleksibel digunakan di berbagai kondisi dan tempat, lantaran didesain kompak dan mudah dipindahkan ke sana sini.

bosch-home.co.id


(Ilustrasi) Vacuum jenis canister mudah dibawa kemana-mana

Dan rata-rata vacuum cleaner jenis ini dibekali slang yang lumayan panjang, sehingga memudahkan menjangkau bagian-bagian yang sulit di ruangan.

Daya hisapnya juga tergolong kuat, serta punya kapasitas menampung debu yang cukup besar.

Selain itu biasanya model ini punya sikat penyedot kotoran untuk karpet, serta dilengkapi osilator pembersih lantai.

panasonic.com


Vacuum cleaner jenis canister dari Panasonic

Sipnya lagi, vacuum cleaner jenis canister ini bisa terbagi dari beberapa bagian yang dapat dilepas dan dibersihkan.

Ada juga vacuum cleaner model stick, lantaran bentuknya yang panjang dan seperti menggunakan tonglat atau stick.

Umumnya jenis ini didesain ramping dan ringan seperti kita megang gagang sapu.

panasonic.com

(Ilustrasi) Vacuum cleaner model stick

Vacuum cleaner model ini ada yang portable alias tanpa kabel, sehingga bisa dipakai di berbagai tempat dalam satu waktu, tanpa harus nyolok listrik.

Meski bentuknya memanjang, penyedot debu jenis ini cukup fleksibel buat menjangkau tempat-tempat yang sulit seperti pojokan sofa, lemari dan sebagainya.

Apalagi kepala vacuum cleaner model ini biasanya dilengkapi sikat penghisap yang halus, sehingga aman digunakan untuk permukaan furnitur dan lantai kayu.

Dan salah satu kelebihan dari model stick ini, biasanya putaran motornya halus alias tidak bising.

Namun kekurangannya adalah daya hisapnya tidak terlalu kuat dan tidak dilengkapi dengan sistem filtrasi yang optimal.

Terakhir adalah vacuum cleaner model robotic yang bisanya dilengkapi teknologi otomatisasi.

mi.co.id


Robot vacuum Xiaomi E10

Contoh vacuum cleaner jenis ini seperti keluaran Xiaomi tipe S20, E10 dan E5, atau produk dari Samsung W55 dan sebagainya.

Nah, vacuum jenis robot ini bisanya telah dilengkapi teknologi otomatisasi, sehingga kita tak perlu lagi repot-repot dorong, geser atau tekan moncong penghisap debunya.

Karena robot vacuum ini akan membersihkan rumah anda secara mandiri, yang pastinya harus kita setting dulu area yang mau dibersihkan.

Dan umumnya robotic vacuum cleaner ini juga bisa kita control dari jauh.

Nah, karena lazimnya vacuum model ini didesain pipih, jadinya bisa untuk menjangkau tempat-tempat yang sulit seperti di bawah dipan kasur, lemari atau sofa di rumah.

Dan kerennya lagi, pada beberapa merek robot vacuum ini ada yang dilengkapi dengan fitur pre-scent filter yang mengeluarkan aroma wangi untuk mengusir bau tidak sedap.

Nah, sudah tahu kan jenis vacuum cleaner yang sesuai dengan kebutuhan Anda di rumah? So, jangan sampai salah pilih ya!

Bagikan

Baca Artikel Asli